blog-image

Mojokerto-GEMA MEDIA : Usia bukanlah halangan untuk tetap berkarya dalam memberikan kontribusi kepada pemerintah. Salah satunya yang dilakukan oleh Himpunan Pandu dan Pramuka Weda (Hiprada) Kota Mojokerto. Untuk ini Walikota Mojokerto Ika Pusitasari memberikan Apresiasi kepada Hiprada yang anggotanya dari para lansia namun semangatnya muda. Hal itu disampaikan Walikota Mojokerto saat meresmikan sekretariat Hiprada di area sanggar pramuka,Jl.Raya Ijen Kota Mojokerto, selasa malam 30/3/2021.

“Jika usia muda enerjik hal  biasa, namun kalau sudah lansia masih enerjik itu baru luar biasa” . Kalimat itu dilontarkan oleh Ning Ita sapaan Walikota Mojokerto sehingga semakin memberikan energy baru bagi Hiprada.

Lebih lanjut Ning Ita menyampaikan, dengan adanya sekretariat baru ini,  Hiprada ikut serta memiliki tempat ini, dan sanggar pramuka  bisa menjadi lebih hidup dari sebelumnya.

Dalam suasana lesehan Ning Ita disambut gembira oleh Hiprada-an


Selaku Kamabicab, Ning Ita berharap, Hiprada dapat berkegiatan lebih rutin dan berkelanjutan. Saat pandemic setiap  kegiatan harus dibatasi dengan protokol kesehatan. Namun demikian pandemi bukanlah halangan untuk berkegiatan.

Dicontohkan olehnya, selama pandemi Pemkot Mojokerto dapat anugerah kebudayaan. “ Namun penghargaan bukanlah sekedar evoria, akan tetapi sebagai bentuk komitmen Walikota sebagai kepala daerah” jelasnya.

Kegiatan yang berkaitan dengan budaya misalnya perayaan Imlek dan Mojotirto festival. Kota Mojokerto harus tetap bergerak secara ekonomi, sosio kultural dan pendidikan. Keberadaan Hiprada diharapkan dapat mewarnai pembangunan di Kota Mojokerto.

anggota Hiprada dan Walikota saat foto bersama-yu


Sementara itu H.Hardi Triyanto ketua Hiprada Kota Mojokerto menyampaikan ucapan terima kasih dan kebanggaan kepada Walikota Mojokerto yang muda dan sangat gigih dalam memajukan Kota Mojokerto. Terbukti baru satu tahun menjalankan tugas, sudah banyak pembangunan yang sudah dicapai.

“ Termasuk dibangunnya sekretariat Hiprada yang sudah lama diimpikan oleh anggota dan  ini berkat restu ibu Walikota kita, tanpa restu beliau mungkin belum terwujud” kata Kak Hardi.

Oleh Karenanya Hiprada siap mendukung apa yang menjadi program dan kebijakan pemerintah Kota Mojokerto. Hiprada Kota Mojokerto berdiri sejak tahun 2002 dengan anggota 50 orang mayoritas dari unsur pensiunan dan purna wiraswasta. Dibentuknya organisasi Hiprada ini  dengan tujuan ikut serta mengembangkan ke-pramukaan dan kegiatan sosial kemasyarakatan guna menunjang program Pemerintah Kota Mojokerto, terangnya.

Walikota Mojokerto menyerahkan sertifikat secara simbolis -yu


Kehadiran Walikota bersama Ka Kwarcab Supriyadi, Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan Amin Wachid, Kepala SD dan SMP se-Kota Mojokerto serta didukung oleh seniman macan putih yang ikut serta menyambut kehadiran Ning Ita dari pintu masuk hingga aula sanggar pramuka. Forum silaturahmi yang digelar lesehan ini terasa penuh  kerukunan dan kebersamaan.

Pada  kesempatan ini pula, Ning Ita didampingi Ka Kwarcab dan Kepala Disdikbud, menyerahkan sertifikat penghargaan kepada keluarga almarhum Himprada yang telah meninggal dunia. Dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai rasa bersyukur terhadap Allah SWT. (an)