Musrenbang Kelurahan Kranggan
blog-image

Dari Musrenbang di Kelurahan Mentikan hari Kamis lalu, hari Jum’at, tanggal 24 Januari 2020, Pukul 14.00 WIB giliran Roadshow Musrenbang dilaksanakan di Kelurahan Kranggan.

Dibuka oleh bapak Agung Moeljono S., SH, MH selaku Kepala Bappeko Mojokerto yang menggawangi seluruh perencanaan pembangunan di Kota Mojokerto. Kepala Bappeko dalam sambutannya mengungkapkan bahwa perencanaan sebuah kota yang dilaksanakan dengan metode bottom up memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan dengan metode top down.

Salah satu bukti perencanaan efektif dengan metode bottom up yakni terlaksananya Musrenbang tingkat Kelurahan diikuti dengan Musrenbang tingkat Kecamatan dan berikutnya dilanjutkan dengan Musrenbang tingkat Kota. Perencanaan Kota Mojokerto tidak luput dari peran serta masyarakat untuk memberikan aspirasi, usulan dan ide, sehingga kebijakan bertipe bottom up seperti ini terbilang sangat efektif untuk sedikit demi sedikit menyelesaikan berbagai macam permasalahan yang ada di masyarakat.

Adapun masukkan/usulan masyarakat di Kelurahan Kranggan pada Musrenbang Kelurahan dapat di break down sebagai berikut :

1. Pelebaran jembatan antara Kranggan dan Panggerman

2. Pembenahan Gapura Masuk ke Perumahan Gatoel

3. Dan usulan pekerjaan fisik lainnya yang berkaitan dengan saluran air

Dari Musrenbang Kelurahan inilah, Pemerintah Kota Mojokerto dapat merangkum berbagai kebutuhan dan usulan masyarakat akan perencanaan pembangunan di Kota Mojokerto.

Diharapkan, masyarakat Kota Mojokerto dapat semakin berperan aktif demi menyongsong masa depan Kota Mojokerto yang lebih baik.