blog-image

PENGUSAHA HANDICRAFF MENDAPAT PELATIHAN MEMBUAT SULAM PITA Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota Mojokerto untuk mensejahterakan masyarakatnya, melalui Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto telah dilaksanakan berbagai Pelatihan, seperti saat inikan dilaksanakan Pelatihan Teknologi Pembuatan Handicraff (membuat kerudung dan dompet sulam pita). Kegiatan dibuka oleh Kabid Perindustrian Dra. Siti Nurjanah, M.Si menjelaskan bahwa Kota Mojokerto yang kecil Kotanya tidak punya Sumber Daya Alam untuk itu kita harus meningkatkan Sumber Daya Manusia agar kita tetap hidup dengan layak, dengan adanya pelatihan-pelatihan yang telah diberikan, dapat meningkatkan pengetahuan dalam mengelola usahanya, untuk bisa menjalankan proses produksi dengan baik sesuai dengan kelompok usahanya. Diharapkan para Peserta dapat mengembangkan diservikasi produk industry kecil handicraff dan pengembangan pemasaran hasil produk agar dapat diminati masyarakat luas baik lokal, nasional bahkan internasional dan akan dapat membuka lapangan kerja baru, dapat memotivikasi para IKM agar menjadi Pelaku Usaha yang tangguh dan sukses serta mempunyai daya saing yang tinggi dalam meningkatkan penjualan dan memasuki MEA terhadap produk-produk baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Tujuan dilaksanakan Pelatihan adalah untuk Meningkatkan Pengetahuan Manajemen Usaha berbasis Komunitas sehingga para IKM bekerjasama dalam memajukan usahanya baik dalam penyediaan bahan baku. Pengelolaan proses produksi dan memasarkan produk jadi kepada masyarakat luas; Meningkatkan ketrampilan peserta KIM Kerajinan Tangan (Handicraff) Kota Mojokerto, pengembangan dan diservikasi produk industry kecil handicraff dan pengembangan pemasaran hasil produk agar diminati masyarakat luas baik lokal Mojokerto, antar daerah, antar pulau bahkan bisa ekspor ke luar negeri sekaligus dapat meningkatkan lapangan pekerjaan bagi masyarakat khususnya Warga Kota Mojokerto guna mensejahterakan perekonomian keluarga. Meningkatkan kemampuan penguasaan teknologi yang berbasis pada kebutuhan dunia usaha dalam mendukung peningkatan daya saing industri; Meningkatkan kwalitas dan kwantitas produk sehingga dapat menambah kemampuan daya saing dalam pasar bebas dan meningkatkan penghasilan para IKM Handicraff. Kegiatan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari tanggal 3 s/d 5 Mei 2017 di Aula Disperindag Kota Mojokerto yang di ikuti 20 orang IKM Handicraff dan Kerajinan Tangan. Dengan Narasumber Ibu Irma Tri Yunita Pengusaha Mandiri Handicraff Kota Mojokerto. (Sef).