blog-image

DISKOMINFO ADAKAN SOSIALISASI JARINGAN HOTSPOT MILIK MASYARAKAT Berbagai upaya dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Mojokerto untuk mencerdaskan masyarakat diantaranya dengan mengadakan pelatihan-pelatihan, pendidikan, sosialisasi dan lain-lain, seperti kali ini Dinas Komunikasi dan Informasi mengadakan sosialisasi tentang Jaringan Hotspot untuk masyarakat Kota Mojokerto. Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Drs. Sugeng Hariyono Kepala Bidang Aplikasi Komunikasi Infrastruktur Informatika (APIKA) mengatakan bahwa upaya untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat terkait dengan penyediaan layanan jaringan internet/Hotspot gratis bagi masyarakat guna mendukung visi dari pemerintah Kota Mojokerto yaitu terwujudnya Kota Mojokerto sebagai Service City yang maju, sehat, cerdas, sejahtera dan bermoral. Maka sebagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mempunyai tupoksi urusan penyediaan jaringan internet, kami berkewajiban memberikan sosialisasi tentang jaringan Hotspot untuk masyarakat di wilayah Pemerintah Kota Mojokerto. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang Jaringan Internet/Hotspot yang ada di wilayah Pemerintah Kota Mojokerto. Kepada semua peserta kami berpesan, agar kesempatan yang baik ini dapat dipergunakan semaksimal mungkin sehingga dalam menggunakan Jaringan Internet/Hotspot yang ada di wilayah Pemerintah Kota Mojokerto dapat berjalan baik dan lancar. Kepada Narasumber dalam hal ini Bapak Vonda Bri Valdo Ary dari PT Telkom Indonesia selaku penyedia Jaringan Internet/Hotspot untuk masyarakat, disampaikan terima kasih sebesar-besarnya telah membantu Pemerintah Kota Mojokerto dalam rangka penyediaan Jaringan Internet/Hotspot gratis untuk masyarakat. Pada kesempatan yang sama Idam Cholid Pimpinan Telkom Mojokerto, menyampaikan sambutannya bahwa untuk tahun 2017 ini ada 50 titik yang akan dipasang di Kota Mojokerto. Hotspot adalah titik panas untuk mengakses internet, dan memakai teknologi yang mempunyai kecepatan cahaya 30.000.000/km. Kualitas jaringan internet sebenarnya tidak akan terjadi trobel, kecuali jika kabelnya diputus orang yang tidak bertanggung jawab atau listriknya mati, pergunakan dengan baik fasilitas yang telah disediakan Pemerintah Kota Mojokerto secara gratis, jangan di otak-atik/diperbaiki sendiri jika terjadi trobel, tapi segera laporkan ke Dinas Kominfo ke nomor 0321 5884908, nanti akan segera ditangani oleh Petugasnya sendiri, gunakan fasilitas ini dengan baik, jangan disalah gunakan, akses secara maksimal. Sediakan tempat yang aman dan nyaman agar masyarakat lebih betah mengakses dengan baik dan dapat memberikan bagi masyarakat. Kegiatan dilaksanakan Senin (20/3/2017) di Gedung Astoria Kota Mojokerto, yang di ikuti 80 orang dengan menghadirkan Narasumber Vonda Bri Valdo Ary dari PT Telkom Indonesia-Witel Sidoarjo. (Sef).