Gerakan Sikat Gigi Masal
  • Post by Kota on 20 February 2014
blog-image

GERAKAN SIKAT GIGI MASSAL
Usia anak di jenjang PAUD dan TK merupakan usia emas untuk tumbuh dan berkembang dengan baik, oleh karenanya sejak dini harus ditanamkan kebiasaan dan kegiatan yang baik. Pendidikan yang diberikan pada anak usia dini, bukan saja sangat penting bagi perkembangan kemampuan dasar anak, namun juga dapat mengembangkan potensi diri menuju prestasi secara lebih baik dan optimal guna peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan anak.
Menjaga kesehatan anak merupakan hal yang penting. Salah satunya adalah menjaga kesehatan gigi. Ini dapat dilakukan dengan menanamkan kebiasaan menggosok gigi sejak dini, karena ini akan membantu si kecil mendapatkan gigi sehat dan kuat. Dan kebiasaan ini akan bermanfaat hingga anak dewasa nanti.
Perhatian orang tua kepada anak – anak pada saat mereka belajar, merupakan hal kecil yang memberikan dampak sangat besar bagi keberhasilan mereka. Seperti pada saat menyikat gigi. Tanamkanlah pentingnya menjaga kesehatan gigi pada anak, dan beri pengertian bahwa menyikat gigi yang baik bisa mengurangi resiko terkena penyakit gigi, seperti gigi susu yang keropos, berlubang, atau menghitam.
Untuk itu, orang tua hendaknya menanamkan kebiasaan tersebut sedari kecil. Mungkin awalnya sulit, untuk itu jadikan kegiatan menggosok gigi sebagai rutinitas yang menyenangkan.
Seperti pada pagi ini 16 Februari 2014  sikat gigi dilakukan bersama di TK Yamina Wates yang dipadu langsung oleh Perawat gigi dari Puskesmas Wates  IRRA REPELITA.
Menurut Irra di wilayah Puskesmas Wates sudah dibentuk Paguyuban UKS TK yang terdiri dari 7 TK yaitu : TK Yamina, TK AR Rosyid, TK Shollahuddin, TK Pembina, TK Dharma Wanita dan TK Karya Bhakti.
Dan kegiatan sikat gigi dilaksanakan serentak di 7 TK tersebut hari Jumat Minggu ke 2 dimulai jam 08.00 WIB, kecuali TK Pembina dilaksanakan pada hari Sabtu Minggu ke 2 jam 08.00 WIB.
Sementara drg. Nailur Rahmy. W dari Puskesmas Wates tujuan dilaksanakan sikat gigi missal seperti ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya kesehatan gigi dan mulut, meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar, membudayakan kebiasaan hidup bersih dan sehat serta membudayakan kebiasaan menyikat gigi secara rutin dan teratur. (Si).