blog-image

“Pemantapan Jiwa Korps Pegawai Republik Indonesia Guna Mempercepat  Reformasi Birokrasi” menjadi  tema  besar  pada peringatan Hari  Ulang Tahun KORPRI ke-41 tahun ini. Dalam sambutan tertulis Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono yang dibacakan oleh Walikota Mojokerto Abdul Gani Soehartono pada upacara memperingati HUT Korpri di halaman kantor Pemkot Mojokerto, Kamis (29/11), pengambilan tema ini tepat karena  pemantapan  jiwa  korps segenap insan Pegawai Republik Indonesia dapat meningkatkan  kesadaran  dan  tanggung  jawab dalam  pelaksanaan  tugas  kedinasan.

“Selain itu, tema ini juga relevan  karena  saat  ini  kita  sedang  menata birokrasi  menuju tatanan birokrasi  yang bersih, efisien,  efektif, dan produktif.  Birokrasi yang semakin transparan dan akuntable dalam memberikan pelayanan yang murah,  cepat  dan baik kepada masyarakat. Sejalan  dengan tema  itu,  maka KORPRI  harus mampu meningkatkan kualitas  manajemen  pemerintah  melalui pemantapan  kelembagaan,  ketatalaksanaan, hingga  peningkatan  kompetensi  seumber  daya manusia Pegawai Negeri Sipil,” paparnya.

Dalam sambutannya, ia juga berpesan kepada segenap anggota KORPRI, diantaranya agar meningkatkan kinerja sebagai Abdi  Negara  dan  Abdi  Masyarakat  dalam menjalankan kebijakan pemerintah, baik di tingkat pusat maupun di daerah. “Pastikan rakyat benar-benar dapat  merasakan  manfaat  dari  berbagai kebijakan pembangunan  yang digulirkan pemerintah,” katanya.

“Sebagai anggota KORPRI, hendaknya memperkokoh netralitas ditengah dinamika  politik, utamanya Pilkada di berbagai daerah. Tampilkan KORPRI  sebagai Organisasi  kedinasan  yang netral dan professional. Hindarkan praktik-praktik politik  praktis. Pelihara  dedikasi,  integrasi  dan loyalitas yang tinggi.  Pastikan loyalitas KORPRI hanya tegak lurus kepada bangsa dan Negara,” lanjutnya.

Walikota dalam kesempatan ini juga menyerahkan sejumlah penghargaan, diantaranya kepada pensiunan PNS pemerintah kota Mojokerto, penghargaan Satya Lencana, dan pemenang lomba kampung hijau tingkat kota Mojokerto.

Usai upacara, Walikota melakukan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada Wakil Ketua Korpri Kota Mojokerto Sutomo di hadapan sejumlah undangan.

Selain upacara dan penyerahan penghargaan, dalam kesempatan ini juga digelar donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi anggota Korpri. Terlihat Walikota dan sejumlah anggota Korpri melakukan donor darah yang bertempat di ruang lobby Pemkot Mojokerto. (Rr - Humas)