blog-image

Memperingati Nuzulul Qur’an dan, Pemerintah Kota Mojokerto menggelar Pengajian dan Buka Bersama di Rumah Dinas Jl. Hayam Wuruk No. 50 Kota Mojokerto, Rabu (1/9). Hadir dalam kesempatan ini Walikota, Wawali, jajaran Muspida, Sekda, Komandan Korem, Dinas SKPD, Dinas Instansi, Alim Ulama, para Kyai serta Ibu-ibu Pengajian di Kota Mojokerto.

Walikota Mojokerto Ir. H. Abdul Gani Soehartono, MM dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk peduli kepada warga kurang beruntung dengan membayar zakat demi membantu warga yang tidak mampu dalam bidang ekonomi. “Mari kita menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT demi mendapatkan keridhoan yang dijanjikan Allah SWT,” ucapnya.

Menjelang hari raya Idul Fitri, Walikota juga berharap kepada masyarakat untuk tidak terlalu larut dalam kegembiraan dengan berbelanja secara berlebihan. “Jangan sampai kita berpesta pora dengan aksi borong belanja yang berlebihan, yang paling penting bagi kita setelah melaksanakan ibadah puasa adalah menunaikan zakat fitrah, demi kesempurnaan puasa kita” pesannya.  

    Sementara itu, Wawali, Drs. H. Mas’ud Yunus dalam kesempatan ini memberikan tauziyah kepada undangan yang hadir tentang visi dan misi Mojokerto dalam membangun masyarakat yang bermoral dan beretika baik. Wawali juga mengingatkan kepada warga untuk memperbanyak membaca Al-Qur’an sebagai salah satu wujud memperingati Nuzulul Qur’an ini. Nuzulul Qur’an yang kita peringati ini merupakan  awal diturunkannya Al Qur’an dari Alloh SWT. kepada Nabi Muhammad saw.  sebagai  tuntunan dan pedoman bagi umat islam. “Dengan menjadikan Al Qur’an sebagai pedoman dan tuntunan hidup, maka kehidupan kita akan selalu berada pada jalan yang benar,” ucapnya.

Dalam kesempatan ini, juga dilakukan penyerahan hadiah lomba Tilawatul Qur’an oleh Walikota kepada para pemenang lomba antara lain: juara 1 Cabang lomba Tilawah anak putra, Fahmi Rafsanjani dari MI Nurul Huda 2. Juara 1 Cabang lomba Tilawah anak putri, Sa’adatud Daroini dari MI Al-Muhsinun Kauman. Juara 1 Cabang Lomba Tilawah remaja putra, M. Agus Dwi Cahyono dari SMA Negeri 1 Kota Mojokerto. Juara 1 Cabang Lomba Tilawah remaja putri, Rifka Annisatur Rahma dari SMA Negeri 2 Kota Mojokerto. Juara 1 Cabang Lomba Pidato anak putra, Zidane dari SDN Gedongan 2. Juara 1 Cabang Lomba Pidato anak putri, Mithia Aqila Sal Sabilla dari SD Muhammadiyah Plus. Juara 1 Cabang Lomba Pidato remaja dari SMP Negeri 1 Kota Mojokerto.

Sedangkan untuk Juara 1 Cabang Lomba Tartil Al-Quran, Azis Dwi Nurcahyo dari MI Al-Muhsinun Kauman. Juara 1 Cabang Lomba Tartil Al-Quran putri, Shanti Sochiba dari Ponpes Sabilul Muttaqin. Juara 1 Cabang Lomba Cerdas Cermat Al-Quran dari Ponpes Sabilul Muttaqin. Juara 1 Cabang Lomba MHQ 1 juz putra, Afif Fakhrudin dari SMP Islam Brawijaya. Juara 1 Cabang Lomba MHQ 1 Juz putri, Qustiniyah dari MI Nurul Huda.

Selain itu, bantuan berupa bingkisan Hari Raya juga diberikan oleh Wawali secara simbolis kepada 40 orang Pengurus MUI Kota Mojokerto, Imam Tarawih Mushollah Rumdis Walikota, Pasukan Oranye Dinas Kebersihan dan Pertamanan sebanyak 160 orang, serta Abang Becak Kota Mojokerto sebanyak 1.680 orang. (Rr-Humas)