Pilwali Desember 2008
  • Post by kota on 20 September 2007
blog-image


Gempita pesta Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Kota Mojokerto, dipastikan berlangsung pada akhir tahun 2008 mendatang. Hal ini diungkapkan Ketua KPUD Kota Mojokerto Ruslan kemarin.

"Dipastikan pilkada wali kota kita jadwalkan pada Desember 2008," ujar Ruslan yang juga ketua PD Muhammadiyah Mojokerto ini. Hanya, tanggal pastinya dia belum bisa memastikan.

Dikatakan Ruslan, pada tahun 2008 ini, KPUD harus bekerja ekstra. Karena banyak agenda yang harus ditangani KPUD. Yakni, pada Juni dilangsungkan pemilihan Gubernur Jatim, tak lama setelah itu pelaksanaan Pilkada Kota Mojokerto pada Desember. Selain itu, KPUD harus menyiapkan pelaksanaan pemilihan legislatif pada awal tahun 2009.

"Dan, pelaksanaan pemilu legislatif ini sangat kompleks penanganannya," ujar Ruslan.

Yang tak kalah ramainya, ujar Ruslan, pada tahun 2009 nanti setelah pemilu legislatif, juga dilaksanakan pemilu presiden. Semua pemilu ini harus sudah disiapkan sejak tahun 2008. Sedangkan tahun 2008 banyak kegiatan yang dilangsungkan pemerintah daerah. Yakni pilgub dan pilwali.

Padahal, pada pertengahan tahun 2008 nanti juga dilangsungkan pergantian anggota KPUD. Pihaknya berharap kepada anggota KPUD yang baru nantinya bisa menyesuikan diri dengan pekerjaan yang bertumpuk-tumpuk ini. "Itulah KPUD. Kalau banyak kerjaan ya harus mau lembur," tuturnya.

Bagaimana dengan peluang adanya calon independen atau perseorangan? Ruslan tidak bisa byak menjelaskan. Karena pada dasarnya KPUD hanya sebagai pelaksana. Sedangkan untuk peraturan perundang-undangan yang menjelaskan masalah ini menjadi wewenang pembuat peraturan. Yaitu pemerintah pusat dan DPR RI. "Kalau memang peraturannya sudah turun, ya kita pasti akan melaksanakannya. Mekanismenya seperti apa, kita mengikuti saja," kata Ruslan. (in)

Sumber        :     Radar Mojokerto