Bertekat Tampil Beda
  • Post by Kota on 19 July 2005
blog-image

Pemerintah Kota Mojokerto bertekat tampil beda dengan yang lain artinya belajar berusaha menuju yang lebih baik (good-Government). Ada pepatah dulu itu dulu, sekarang itu sekarang. jangan kau anggap sama. Orang boleh bilang lain ladang lain belalang, jangan dipandang orangnya tapi lihat isinya / dalamnya. Sekarang Pemkot telah merubah sistem apa saja, SDM dll namun manusia tempat kesalahan itu wajar, tapi ingin punya cita-cita berbuat baik itu lebih mulia dari pada hanya mencela,mengumpat. Pada awal pergantian pimpinan semua berharap ada sedikit perubahan, dan tidak terlalu lama sedikit demi sedikit akhirnya terbukti itulah cita-cita dan harapan. Uang memang "mahakuasa" pendapat orang awam, karena mereka memandang nista bahwa apapun bisa dilakukan dan diraih jika punya uang. Agaknya pandangan tersebut hanya dimiliki entah orang bijak atau orang kurang bijak. Mari kita tanyakan pada diri kita, Sudahkah kita berbuat baik kepada Pemerintah dan Negara ? Buat renungan,...